Langsung ke konten utama

[TUGAS KULIAH] Tentang Video “Nenek Kita Vlog – Masak Spaghetti”


Halo!
Tugas lagi, tugas lagi sha sha. Banyak amat ya tugas lo? Iya dan sebenernya bukan banyak tapi guanya aja yang males buat ngerjain cepet-cepet. Tugas yang baru dikasih itu bentuknya adalah membuat video dengan tema apa aja. Ini tugas kelompok btw, jadi tiap kelompok diharapkan punya idenya masing-masing untuk membuat video kelompoknya. Kalo kelompok gua (yang namanya ga sengaja gua bilang ke dosen gua) yaitu Nenek Kita mau membuat video masak-masakan tapi ga cuma video masak biasa, ditambahin gua ngevlog nyari bahan-bahannya. Semua bakal gua certain lebih lanjut di bawah. Semoga informasi ini cukup.


Oiya dan ini adalah nama anggota kelompok Nenek Kita:
1.       Aisha Nurani Sengkananingrum
2.       Cynthia Nurul Karima
3.       Indah Dhia Heryanti
4.       Ghina Ruhania Fatin
5.       Mika Rosa Berlianna
6.       Nadira Maulydia
7.       Rahmaditya Salsabila

Tahap Pra Produksi
Sebelumnya gua mau jelasin hal apa aja yang kita omongin sebelum syuting videonya. Kira-kira sehari setelah ditugaskan untuk membuat video (16 April 2019), di hari dimana dosen berhalangan hadir semua, kita berenam (Ghina berhalanngan hadir karena sakit) duduk barengan untuk ngomongin ide videonya. Kita awalnya ngusulin untuk membuat tema video memasak dan kita langsung setuju karena kita kira video itu yang paling cepat untuk syuting. Untuk lokasi syuting kita milih rumah gua karena kayaknya rumah gua adalah rumah terdeket untuk anggota kita yang lokasi rumahnya jauh-jauh. Untuk makanannya, adalah bagian paling ribetnya. Karena sampai hari H syuting kita gatau mau masak apa. Usul terus disampaikan tapi ga ada kata “fix”. Akhirnya gua inisiatif untuk bilang , “Bikin spaghetti aja ya”. Yang lain pun menyetujui. Akhirnya hari Kamis (18 April 2019) bertepatan dengan hari libur kita mulai syuting di rumah gua.

Tahap Produksi
Kita bilang bahwa video kita bukan cuma video memasak tapi disisipi sedikit vlog mencari bahan masak. Alat yang dipake buat syuting vlog perjalanan gua adalah kamera HP Samsung J7+ punya gua. Pengambilan gambarnya, jujur gua ngerasa kurang banget karena banyak scene yang gua ambil itu shaky semua kameranya. Emang dasar aku pemula.
Sementara untuk bagian memasaknya, kita juga make kamera Samsung J7+ punya gua karena gambar yang diambil lebih jernih dibanding kamera HP lain. Ya, kita make kamera HP dan bukan kamera beneran karena kita ga ada yang punya kamera serius.
Karena space syuting memasak yang kurang memadai, pengambilan gambar tidak dengan kamera yang ditaro di tripod terus diem. Kamera kita gerak-gerak dengan menunjukkan angle yang berbeda-beda. Kami juga mengatasi masalah kurang bagusnya lighting dengan menyalakan flashlight HP anggota yang lain. Sementara untuk suara, hampir tidak ada masalah dalam menyebutkan langkah-langkah karena cameramen yang bertugaslah yang menyebutkan lanngkah-langkahnya jadi jelas.
Newbie vloggers on an extreme budget.

Tahap Posproduksi
Setelah syuting selesai dan kita udah kenyang makan hasil syutingnya, kita istirahat dulu sama sholat dzuhur. Lalu kita ke kamar gua untuk melihat semua klip dan menentukan alur videonya. Setelah jelas video apa saja yang butuh dan bagaimana editingnya, semua pekerjaan edit diserahkan ke gua.
Aplikasi edit yang gua pake adalah Adobe Premiere Pro CC 2015 (ga kuat laptop gua uy kalo 2019). Gua berusaha untuk memastikan suara yang diambil bagus dan mengambil klip yang bener waktu cutting supaya durasi tidak terlalu panjang dan audiens diharapkan engga bosen. Butuh waktu total 8+ jam di hari yang berbeda-beda untuk mengedit bagian-bagian videonya mulai dari cutting klip video, sound editing, sampai penambahan musik dan transisi yang cocok. Dan butuh waktu 1 jam untuk rendering sehingga menjadi file video untuk diupload.

Setelah memastikan semuanya cantik, diupload lah ke Youtube dengan link di bawah ini.



Begitulah cerita gua dan kelompok gua untuk ngebuat tugas ngebuat vlog memasak. Kesan gua adalah asik banget. Banyak candaan receh yang keluar saat syuting dan diharapkan yang berhasil masuk ke produk finalnya bisa menghibur pemirsa. Dan semoga kita dapat penilaian yang sesuai dengan apa yang dikerjakan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

[TUGAS KULIAH] Resume Jurnal Seputar Online Shopping

Pada postingan kali ini, saya akan meresume jurnal-jurnal penelitian yang membahas tentang berbelanja secara online. Kenapa saya memilih tema ini, karena dalam suasana pandemi, kegiatan kami dalam memperoleh barang-barang yang diinginkan berpusat pada toko online baik itu Tokopedia, Shopee, Bukalapak, dan masih banyak lagi. Berikut adalah hasil dari penelitian yang berhubungan dengan berbelanja online. No. Judul Penulis Identitas Jurnal (nama jurnal, nomor jurnal, tahun) Subjek Hasil Jurnal 1.         Hedonic and utilitarian motivations for online retail shopping behavior Childers, T. L., Carr, C. L., Peck, J., & Carson, S. Journal of Retailing, 77, 511-535. 2001 Terdiri dari 274 murid-murid di kelas perkenalan di sebuah sekolah bisnis di universitas besar di bagian midwestern. 67% dari partisipan berusia kurang dari 25 tahun, 18% 25 tahun,

[TUGAS KULIAH] Trik Office Word yang Akan Memudahkan Pekerjaan

Hiyah. Gua baru muncul nih. Munculnya juga gara-gara tugas dari dosen gua. Iya gua tau gua emang ga konsisten parah soal menulis apa yang gua rasain di media publik. Tapi sekarang jam sudah menunjukkan 19.06 di laptop gua. Gua baru jalan pulang dari kampus tadi jam 17.30. Dan sekarang mata gua sisa 40%. Dan gua pengen make sisa-sisa kekuatan yang gua punya ini buat bikin tugas yang dikasih dosen Pengantar Aplikasi Komputer 2 yang menurut gua ajaib itu, so far . Di blog ini, gua pengen ngejelasin beberapa trik di Word yang pasti bakalan berguna kalo lu ada tugas buat laporan, makalah, bahkan skripsi (yha siapa tau pembaca gua udah tahun akhir nyari inspirasi kan?). Udah ah, basa-basi terus. Berikut trik-triknya. Membuat Numbering Otomatis di Table Kita pasti pernah bikin table untuk memuat data yang kita peroleh. Tapi pernah ga sih lu ngisi nomor numbering di table secara manual? Ngaku aja kita semua gitu kok. Tapi kerjaan lu bakalan dimudahin dengan trik ini. a.       

[TUGAS KULIAH] Mengapa dan Bagaimana Kita Menggunakan Internet, dan Bagaimana Peran Sosialnya dalam Internet.

A.     MENGAPA DAN BAGAIMANA KITA MENGGUNAKAN INTERNET Siapa yang tidak menggunakan internet di era millennial ini? Setiap orang di tahun 2020 ini pasti sudah mengenali apa yang dimaksud dengan internet dan apa saja yang bisa dilakukan di dunia maya ini. Semua orang pasti sudah mengenali apa itu internet dan smartphone mungkin saja di masa depan bayi yang baru lahir sudah mengenali apa itu Wi-Fi! Di tulisan ini saya akan berusaha menjelaskan mengapa dan bagaimana kita sebagai masyarakat menggunakan internet untuk kehidupan sehari-hari kita. Internet menjadi hal yang paling penting di hidup kita. Tapi mengapa dan bagaimana kita menggunakan internet untuk kehidupan sehari-hari. Fungsi dan cara penggunaan internet itu bisa dijabarkan menjadi 5 poin berikut. 1)       Information Orang mencari segala macam informasi sekarang tidak hanya lewat buku, majalah, radio, maupun bentuk media massa lagi. Sekarang orang hanya perlu mengetikkan apa yang mereka ingin cari di laman pencaria